Selamat Datang

Terima kasih sudah mengunjungi Blog saya. Blog ini dibuat untuk media berbagi ilmu dan pengetahuan, baik untuk keperluan belajar mengajar atau hal hal lain yang membangun.
Semoga anda dan saya mendapat hal baik dari Bog ini. GBU.

Kamis, 15 Desember 2011

Petunjuk Pelaksanaan Tim ADB Invest

Selamat kepada tim Pengawas dan Tim Pembangunan yang baru, yang secara resmi telah dibentuk pada 14 Desember 2011. Selamat bekerja, semoga kerja kita senantiasa dimudahkan Tuhan dan menjadi amal yang baik untuk kita semua. Mari kita kerjakan amanah yang telah diberikan kepada kita dengan penuh tanggung jawab.
Sebagai pedoman pelaksanaan kita semua, berikut bisa di download dengan klik di bawah ini :

1. PETUNJUK TIM ADB 2011
2. Petunjuk pelaksanaan Umum SBP 
3. RPD Fisik 
4. RPD Non Fisik 


Harap kepada seluruh tim untuk mempelajari dengan baik petujuk tersebut.
Selamat bertugas... Bravo SMKN 2 Salatiga.

Selasa, 16 Agustus 2011

Pemeriksaan BPKP SMKN 2 Salatiga

SMKN 2 Salatiga telah ditetapkan sebagai Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI) melalui program Pengembangan SMK SBI ADB Invest sejak 2008. Program ADB Invest merupakan salah satu Program Pemerintah yang bertujuan untuk membuat Model / Percontohan SMK Bertaraf Internasional di Indonesia melalui pendanaan dari Asian Development Bank ( ADB ) dan APBN.
Pemerintah memberikan bantuan Pendanaan yang dialokasikan untuk kegiatan  
Pengadaan Peralatan, Pembangunan Fisik, dan Kegiatan Pengembangan Non Fisik ( kurikkulum, bahan ajar,  wirausaha, hubungan Industri, dan Pengembangan SDM ). Sebagai bentuk Monitoring Pelaksanaan bantuan, ADB meminta Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan ( BPKP ) untuk mengaudit pelaksanaan bantuan ADB Invest tahun 2010 di SMKN 2 Salatiga. Untuk itu, mulai  8 - 18 Agustus 2011 Tim Pemeriksa akan melaksanakan audit menyeluruh meliputi pemeriksaan laporan keuangan dan kegiatan, kesesuaian laporan dan bukti fisik bangunan, hingga survei / klarifikasi ke toko dan hotel tempat dilaksanakan workshop / kegiatan. Bukan hanya itu, pemeriksaan juga dilakukan di SMK Aliansi, yaitu SMK Binaan meliputi SMK Muhammadiyah , SMK Saraswati, dan SMK Negeri 3 Salatiga yang pada tahun 2010 juga mendapat bantuan pendanaan sebesar 150 juta untuk pengadaan handstool dan Power Tool.

Selamat datang pada Bp. Kunadi dan Bp. :Surahyo, petugas auditor yang bertugas, semoga dapat melaksanakan tugas dengan baik dan lancar tampa kendala yang berarti. Semoga melalui audit ini SMK Negeri 2 Salatiga dan juga Aliansinya, dapat semakin meningkatkan kinerja dan ketertiban pelaksanaan dan pelaporan bantuan pada waktu mendatang.
Selamat dan terima kasih pada semua tim yang telah terlibat dalam pelakssanaan hingga pelaporan bantuan ADB invest. Juga pada Pak Pudjio dan Pak Hadi selaku Ketua Komite dan Kepala Sekolah yang telah begitu banyak membimbing dan mengarahkan semua tim yang terlibat.

Sabtu, 13 Agustus 2011

Materi Mikrokontroller 2 TEI

Untuk sebagai pegangan / panduan dalam belajar Mikrokontroller, berikut saya berikan catatan mengajar saya. Silakan download di link berikut klik di sini

atau kunjungi :

http://www.4shared.com/document/OXwRkJ9N/DASAR_MIKROKONTROLLER_DAN_MIKR.html

Terima kasih, semoga bermanfaat.

Penyusunan Draft Master Plan SMKN 2 Salatiga

Master Plan atau versi simplenya Site Plan, adalah sebuah pedoman yang harus diikuti oleh setiap Organisasi / Intitusi termasuk sekolah. Dengan adanya Master Plan, maka pengembangan sekolah ke depan lebih terarah dan predictable. Sasaran dan tujuan sekolah juga akan lebih mudah dicapai karena pengembangan sudah direncanakan dengan baik dan terukur.

Gambar 1: Site Plan SMKN 2 Salatiga
SMKN 2 Salatiga sudah memiliki Site Plan yang digunakan sebagai pedoman pengembangan sekolah. Namun pada perjalanannya, perkembangan sekolah jauh melamapu apa yang telah direncanakan, sehingga Site Plan / master plan yang ada sudah tidak relevan lagi. Perkembangan tersebut misalnya, dengan ditunjukknya SMKN 2 Salatiga sebagai Tempat Perakitan Mobil Nasiona dimana dibutuhkan tempat yang khusus. Perkembangan jumlah murid jauh meningkat sehingga jumlah fasilitas dan gedung dan bengkel kurang memadai, yang itu belum diakomodasi oleh site plan yang ada. Untuk itu, Review Master Plan menjadi hal yang mendesak.

Sekolah   akan mengadakan Revew dan Rebuild Master Plan untuk 2010 hingga 2020. Review dimulai dengan menginventarisir kebutuhan ruang dan target - target yang ingin dicapai pada 2020. kemudian dari hasil koleksi kebutuhan tersebut, akan diketahui kepastian gambaran SMKN 2 Salatiga pada 2020. Selanjutnya dari hasil tersebut akan dituangkan dalam penataan ruang / gedung, sehingga muncul Site Plan yang valid digunakan hingga 2020.

Semoga kegiatan yang akan dilaksanakan mulai 15 Agustus 2011 besok dapat terlaksana dengan baik dan menghasilkan Master Plan Baru sebagai pedoman pengembangan  bagi SMKN 2 Salatiga.